Sabtu, 16 Maret 2013

Komunitas Penyair Institut: Kritik Masalah Lewat Beragam Tulisan


Komunitas Penyair Institut*
MESKI menjadi insan akademik namun sekumpulan mahasiswa ini tidak hanya disibukkan dengan kegiatan perkuliahan saja. Mereka juga memiliki seabrek aktivitas untuk menampung berbagai ide kreatif. Melalui tulisan yang dibuat, mereka dapat menerbitkan buletin sebagai media yang dapat menampung karya-karya layaknya penyair profesional.
Sepuluh mahasiswa ini tergabung dalam Komunitas Penyair Institut (KPI). Irfan M Nugroho, ketua komunitas mengatakan, kebanyakan anggota berasal dari mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia serta jurusan lain yang ada di Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP).
“Biasanya kami menulis tentang sastra seperti puisi, cerpen, dan cerkak. Selain itu, ada juga esai yang sudah dimuat di berbagai media,” kata Irfan.
Komunitas yang terbentuk tahun 2011 lalu kebanyakan mengusung tema tentang lokalitas. Menurut Irfan, banyak permasalahan dalam tataran lokal yang perlu disikapi. Berhubung dirinya dan kawan-kawan lain memiliki kegemaran menulis maka disalurkanlah ide-ide ini melalui tulisan.
Kebiasaan menulis seolah sudah mendarah daging dalam diri mereka. Sehingga apapun permasalahan yang ada di sekitarnya kemudian dikritisi melalui tulisan. Kesehariannya seolah telah haus untuk menuangkan ide dalam lembaran putih.
Tidak hanya menulis, bahkan seminggu sekali diadakan acara diskusi atau bedah puisi yang dinamai pengadilan sastra. Bahkan sebagian dari mereka juga membacakannya langsung di depan anggota lain. Setiap pekan pula diupayakan ada karya yang dapat dimuat di media massa.
Irfan mengatakan, geliat untuk menulis memang nampak pada diri komunitas ini, sehingga akan terus dikembangkan agar ide selalu terasah. Bahkan seolah takkan kering bagi mereka sehingga buletinnya pun diusahakan terbit setiap tiga bulan. Setiap terbit pun, kata Irfan, selalu mengusung tema lokal yang bervariasi. (nurhayatipipit@gmail.com)

*dimuat di Harian SatelitPost edisi 10 Maret 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar